Pages

Selasa, 14 Februari 2012

-Ballack Masih Menyesal Gagal Gabung Barca-

Michael Ballack mengaku masih menyesali tindakan Bayern Munich yang menggagalkan proses transfernya menuju Barcelona di tahun 2004 silam.

Ballack mengungkapkan jika Bayern Munich sudah menerima tawaran Barcelona untuk mendapatkan dirinya. Namun kemudian Presiden Bayern saat itu, Uli Hoeness memutuskan untuk mempertahankan Ballack usai gelaran Euro di Portugal.

"Yah, sungguh disayangkan jika di tahun 2004 saya tidak bisa merampungkan proses transfer saya," ucap Ballack saat sesi wawancara dengan Mundo Deportivo.

"Sudah terjadi kesepakatan dengan kedua klub dan juga sudah mendapat persetujuan dari Uli Hoeness, tetapi kemudian saya gagal pindah di musim panas itu."

"Setelah gelaran Euro 2004, Hoeness mengatakan jika saya tidak akan ditransfer dan mencegah kepergian saya. Tentu saja saya marah dan kecewa dengan Bayern yang sebelumnya sudah menyetujui kepergian saya menuju Barca. Sebelumnya semuanya sudah mencapai kesepakatan," imbuhnya.

"Terkadang saya berpikir bagaimana rasanya bermain bersama dengan Lionel Messi, Xavi, Andres Iniesta dan juga bintang Barca lainnya."

"Saya sudah sangat antusias dengan transfer itu, sehingga di tahun 2006 saya akhirnya memutuskan pergi ke Chelsea dengan bebas transfer. Sehingga Bayern tidak mendapat sepersen pun dari saya."

Ballack bisa saja berhadapan dengan Messi dkk saat timnya berhadapan di babak 16 besar, namun sayangnya gelandang veteran Jerman ini mendapat cedera betis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar