Pages

Sabtu, 28 Januari 2012

Xavi Hernandez: Real Madrid Tak Bisa Terima Kekalahan

Dalam satu cuplikan video off-air, Xavi menyebut Los Blancos sebagai pecundang yang tak bisa menerima kekalahan.

Dalam satu cuplikan video off-air yang bocor kepada pers, Xavi Hernandez kedapatan menuding Real Madrid sebagai kubu yang tak dapat menerima kekalahan dengan lapang dada.

Gelandang elegan Barcelona itu juga menganggap Lassana Diarra sering membuat tekel seperti binatang dan sepantasnya memperoleh kartu kuning kedua dari wasit waktu menjegal Lionel Messi dengan keras dalam partai Barca kontra Madrid (25/1).

Sesudah laga leg II perempat-final Copa del Rey yang berakhir seri 2-2 itu, di mana Madrid secara agregat tersingkir 4-3, pihak Los Merengues serempak menyerukan kegagalan mereka terjadi di antaranya karena tuan rumah dibantu wasit.

Namun, dalam rekaman video yang menampilkan Xavi tengah memperbincangkan soal Los Blancos menjelang sebuah wawancara dengan channel TV milik klub, sang gelandang menilai rival abadi Barca itu hanya mencari-cari alasan saja.

"Mereka luar biasa... Mereka tak tahu caranya kalah," ujar Xavi berargumen dalam video tersebut.

Soal Diarra, gelandang 32 tahun itu berkomentar, "Itu jelas sekali. Saya bilang kepada wasit: Anda baru saja mengkartu kuning Messi, tapi pelanggaran serupa tak dihukum. Itu pelanggaran keras keduanya... Keluarkan dia."

"Itu salah si pemain [Diarra], karena dia sering melakukan tekel-tekel seperti binatang."

Kubu Los Blaugrana dikabarkan tengah melakukan investigasi bagaimana cuplikan video off-air itu bisa bocor kepada media.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar